Webinar Prodi Kedokteran FK UNS-RG Disease Control FK UNS Systematic Review Analisis Statistik
Selasa, 2 Juni 2020 Webinar Sesi ke-3 Research Series Alternatif Penenlitian Bidang Kedokteran Dan Kesehatan Di Masa Pandemi Covid-19 di gelar dengan topic “Review Analisis Statistik dengan SPSS”. Topik hari ini di sampaikan oleh Dr. Sumardiyono, S.KM, M.Kes dan selama webinar berlangsung di pandu oleh Dwi Rahayu dr. M. Gz. Dalam menggunakan SPSS, diharapkan untuk memahami terlebih dahulu mengenai statistik. SPSS merupakan salah satu alat yang digunakan mempermudah dan membantu peneliti untuk melakukan uji statistik. SPSS ini penting dalam membaca berbagai jenis data, juga penting untuk riset pemasaran, pengendalian dan perbaikan mutu, kesehatan serta riset sains lainnya.