Kuliah Pakar Nasional Peran Penting Implementasi Icope

Kuliah Pakar Nasional Peran Penting Implementasi Icope

Kuliah pakar Peran Penting Implementasi Icope (Integrated Care For Older People) Dalam Dekade Healthy Aging Di Indonesia berlangsung pada tanggal 3 Juni 2024 secara daring, acara ini dibuka oleh MC sesuai jadwal kemudian diserahkan kepada moderator, dr. Bayu Basuki Wijaya, Sp.PD, K-Ger yang juga merupakan tim Blok 603. Narasumber Kuliah pakar adalah Dr. dr. I Gusti Putu Suka Aryana, Sp. PD, K-Ger, FINASIM yang merupakan dosen dari Fakultas Kedokteran Universitas Udayana dan staff RSUP Sanglah Bali. Beliau merupakan dokter spesialis penyakit dalam dengan fokus pasien geriatri, sehingga sesuai dengan topik kuliah pakar ini.

dr. I Gusti Putu Suka Aryana memulai sesi 1 dengan memaparkan bahwa populasi usia lanjut akan semakin meningkat, baik di Indonesia dan dunia. WHO mencetuskan Decade of Healthy Aging pada tahun 2020-2030. Maka dari itu, pemahaman mengenai proses penuaan menjadi awal yang baik dalam pengenalan usia lanjut/lansia. Terdapat perbedaan etiologi, tanda, serta gejala antara penyakit pada usia dewasa dan lansia. Pada lansia, suatu gejala harus dicari faktor intrinsik dan ekstrinsik secara menyeluruh.