Kuliah Pakar Exercise Physiology
Kuliah Pakar Exercise Physiology dilakasanakan di Program Studi Keodkteran FK UNS , pada tanggal 30 Oktober 2019 yang diikuti oleh mahasiswa UTP dan Mahasiswa S1 Kedokteran, dnegan pembicara dari Fakultas Kedokteran Universitas Padjajaran Prof Dr A Purba , dr., MS., AIFO yang berusia 74th dan CHSIN DOEWES, dr.,SU,AIFO,MARS dari FK UNS .
Olah raga merupakan suatu upaya untuk memelihara derajat kesehatan dan mencegah berbagai penyakit kronis dan penuaan dini. Sebagai upaya untuk mengoptimalkan pembelajaran di lab faal khususnya exercise physiology dalam rangka meningkatkan kualitas lulusan, dipandang perlu untuk mengadaan kuliah tamu dengan mengundang pembicara yang merupakan pakar di bidang kedokteran olah raga dan juga seorang pembicara sekaligus praktisi klinis yang telah mengimplementasikan manfaat olah raga dalam bidang kedokteran/kesehatan. Pembicara yang di undang merupakan pakar nasional namun bereputasi internasional. Dengan terselenggaranya kuliah tamu tersebut, diharapkan mahasiswa akan semakin terbuka wawasannya dan mengetahui perkembangan terkini tentang kedokteran olah raga sekaligus mengetahui peluang pengembangan karir kedokteran di bidang tersebut. Hal ini, tentu nantinya akan berujung pada peningkatan kualitas dan juga memberikan karakter khusus bagi lulusan prodi kedokteran FK UNS.
berikut foto foto kegiatan kuliah tamu